Wujudkan Ketahanan Pangan, Padang Panjang Siap Tanam Jagung

PADANG PANJANG – Siap mendukung program nasional Penanaman Jagung Serentak, Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mengelar Rapat Koordinasi Ketahanan Pangan, Senin (13/1).

Rakor ini diikuti secara virtual oleh Kapolres, AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, S.I.K, M.A.P, Wakapolres, Kompol Eridal, S.H bersama jajaran. Serta Kepala Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan), Ade Nafrita Anas, M.P bersama Kabid Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan Dispangtan, Fitriadi M., S.Pt di Aula Mapolres.

Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri, Irjen Dedi Prasetyo yang memimpin rakor tersebut menyampaikan, Polri melalui Gugus Tugas Ketahanan Pangan bersama Kementerian Pertanian (Kementan) akan bersinergi dalam mewujudkan swasembada jagung nasional melalui Program Tanam Jagung Serentak 2025.

“Rakor ini dilaksanakan khusus membahas tentang jagung dalam rangka konsolidasi dan penguatan kerja sama dengan Kementan, Kemendes dan Bulog agar target tambahan produksi jagung empat juta ton pada 2025 dapat tercapai,” katanya.

Dalam program ini, tambahnya, Kementan tetap berperan sebagai leading sector dalam ketahanan pangan nasional. Sementara itu, Polri berperan sebagai penggerak kelompok tani, menjembatani antara kebutuhan petani dengan Kementan dan mengawasi distribusi bantuan dari negara hingga sampai ke petani.

Usai rakor, Ade Nafrita menyampaikan, langkah-langkah strategis yang telah dilakukan untuk menyukseskan program ini di Kota Padang Panjang. Salah satunya adalah identifikasi lahan yang akan digunakan untuk penanaman jagung serentak tersebut.

“Setelah dilakukan identifikasi, Padang Panjang mendapatkan target penanaman di lahan seluas 3,7 hektare yang tersebar di beberapa lokasi,” ungkapnya.

Pencanangan akan dimulai pada Rabu (15/1) di Kelurahan Ganting, Kecamatan Padang Panjang Timur, dengan memanfaatkan lahan seluas 1.800 meter persegi.

“Kita berharap program ini dapat memperkuat ketahanan pangan, tidak hanya di tingkat lokal tetapi juga di skala nasional,” harapnya. (de)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.