
SAWAHLUNTO – Walikota Sawahlunto Deri Asta melantik Arifman sebagai
Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Sawahlunto periode
2018-2024 di Gedung Pusat Kebudayaan kota ini, Kamis (31/1).
Walikota berharap kondisi PDAM saat ini banyaknya keluhan warga
terkait pelayanan PDAM selama ini, keluhan tersebut ia lihat di
berbagai media sosial bahkan ada yang langsung kepada Kepala Daerah.
“Dengan pelantikan direktur definitif semua keluhan masyarakat bisa
langsung ditangani oleh direktur karena air adalah kebutuhan vital,” pinta Wako.
Walikota mengingatkan Direktur PDAM untuk langsung bekerja, mencari
peluang sumber air yang mungkin, dan tak lupa selalu menyiagakan seluler untuk menampung dan menangani keluhan masyarakat serta siap koordinasi dengan Walikota.
“PDAM Sawahlunto butuh investasi besar karena berbagai kondisi, terutama posisi geografis yang menuntut PDAM mengoperasionalkan pompa
sehingga biaya tinggi,” sebut Deri.
PDAM juga dihadapkan dengan tingkat kebocoran pipa yg tinggi sehingga
untuk perusahaan yang dituntut menghasilkan profit menjadi tantangan
yang cukup sulit. Dengan semua permasalan ini semoga satu persatu
permasalahan di perusahaan daerah tersebut akan bisa diuraikan.
bersih, Direktur Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Sawahlunto, Arifman menyatakan akan segera bergerak melakukan langkah-langkah
tindak lanjut. Dimulai dengan konsolidasi internal, kemudian memetakan kendala yang ada untuk kemudian dapat ditentukan solusi apa yang dapat diterapkan.
evaluasi-evaluasi kita bahas, kita petakan di mana betul kendala, persoalannya bagaimana. Bertahap nanti kemudian kita bersama bisa
dapat solusi, perbaikan untuk diterapkan,” kata Arifman.
tekad keras saya untuk dapat menjalankannya dengan baik. Maka dukungan dan kerjasama dari semua pihak, Pemko, masyarakat dan seluruh pihak
sangat berarti sekali,” harapnya. (tumpak)