Truk CPO Masuk Jurang, Korban Diselamatkan Wartawan

Truk CPO masuk jurang di kawasan Panorama Satu Sitinjau Laut, Padang, Kamis (4/8) malam menyebabkan dua orang tewas. (ers)
Truk CPO masuk jurang di kawasan Panorama Satu Sitinjau Laut, Padang, Kamis (4/8) malam menyebabkan dua orang tewas. (ers)

PADANG – Sebuah Mobil truk CPO milik PT. SS nomor polisi BA 9969 terjun bebas ke jurang di kawasan Panorama Satu Sitinjau Laut, Padang sekitar pukul 19.00 Wib. Kecelakaan tersebut menyebabkan dua orang tewas sementara dua orang penumpang lagi selamat dan dilarikan ke RS Semen Padang Hospital.

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 19.00 wib, Kamis (4/8). Korban dibawa ke rumah sakit Semen Padang Hospital oleh rombongan wartawan dari Mentawai yang kebetulan hendak menuju Padang setelah meliput kegiatan Jambore PKK di Kota Sawahlunto.

Rendi, salah seorang korban selamat menceritakan, setelah membongkar CPO di Teluk Bayur, mereka akan kembali ke Air Dingin, Solok Selatan. Sampai di lokasi kejadian, sebuah mobil truk pengangkut semen dari Solok menuju Padang atau arah berlawanan datang dalam kecepatan tinggi.

“Sehingga sopir tak dapat menghindarinya lalu jatuh ke jurang sedalam lebih kurang 15 meter. Hanya kami berdua selamat,” katanya.

Di atas truk, ada empat orang yaitu Roni (35) supir truk, Ningsih (30) isteri Roni dan Adam (8) anak Roni dan Rendi sendiri. Warga membantu mengevakuasi korban dan rombongan wartawan membantu melarikan ke Semen Padang Hospital. Sayangnya, dua orang lagi yaitu Ningsih dan Adam, isteri dan anak Roni jiwanya tidak tertolong. (ers)

print

BERITA TERKAIT

One thought on “Truk CPO Masuk Jurang, Korban Diselamatkan Wartawan

  1. Turut berduka cita atas meninggalnya saudara kita. Semiga amal ibadah merka dtrima diaiai allah dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Amin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.