Terganjal Akreditasi BAN-PT, Mahasiswa IAIN Batusangkar Belum Wisuda

Spanduk yang dipasang di IAIN Batusangkar. (ries)

TANAH DATAR – Mahasiswa IAIN Batusangkar menyesalkan atas ketidakjelasan jadwal wisuda terhadap mereka. Pasalnya, puluhan mahasiswa di dua jurusan hingga sekarang belum mendapatkan kepastian kapan mereka akan diwisuda oleh pihak kampus tempat mereka menimba ilmu.

Kekesalan mereka dilampiaskan melalui spanduk yang dipajang di beberapa tempat kampus IAIN sejak Jum’at (15/02) lalu.

Salah seorang mahasiswa yang tidak ingin disebutkan namanya kepada padangmedia.com menjelaskan, rata-rata para mahasiswa yang hendak diwisuda itu sudah menyelesaikan munaqasah (sidang skripsi) semenjak bulan April 2018.

“Seharusnya, menurut jadwal kami telah diwisuda pada bulan September 2018. Namun, karena ada kendala akreditasi, wisuda kami diundur. Ada dua jurusan yang terkena dampaknya, seperti Manajemen Pendidikan Islam dan Perbankan Syariah,” ujarnya.

Ia mengaku sebelumnya sudah diberitahu pihak kampus terkait kendala akreditasi tersebut. Pihak kampus menurutnya berjanji akan menyelesaikan secepatnya.

“Namun, pada kenyataannya hingga sekarang belum ada kepastian kapan kami diwisuda. Ini bukan kesalahan mahasiswa, kenapa kami yang dikorbankan,” tambahnya.

Sementara, pihak humas IAIN Batusangkar Doni Okta R saat dikonfirmasi padangmedia.com melalui akun media sosialnya menjelaskan, semua persoalan sudah clear. Yang terjadi cuma keterlambatan Asesor BAN-PT dalam melakukan asesmen lapangan ke IAIN Batusangkar. Pihak kampus juga sudah ada kesepakatan dengan mahasiswanya pada Senin kemarin, katanya. (haries)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.