STAI-YAPTIP Pasaman Barat Seleksi Mahasiswa Calon Penerima KIP

PASAMAN BARAT– Guna menjaring calon penerima Kartu Indonesia Pintar ( KIP), Sekolah Tinggi Agama Islam Yayasan Perguruan Tinggi Islam Pasaman (STAI-YAPTIP ), Pasaman Barat mengadakan tes seleksi bagi calon mahasiswa penerima biasiswa KIP di aula setempat Kamis (19 /8)

Kegiatan seleksi yang dibuka langsung oleh Ketua STAI – YAPTIP Pasaman Barat Mita Fitria MA dalam sambutannya mengatakan, seleksi yang dilakukan dengan mewawancarai calon penerima Kartu Indonesia Pintar terhadap lulusan SMA, dan SMK

Tahun ini, ada sekitar 35 orang yang mendaftar, bahkan ada yang datang dari luar Kabupaten Pasaman Barat, seperti Kabupaten Mandailing Natal Propinsi Sumatera Utara,

” Persaingan cukup ketat dan kami selaku tim dalam menguji sangat kesulitan karna sedikitnya kuota yang diberikan bagi calon penerima KIP hanya sekitar 12 orang ” ujarnya

Ia berharap, adanya porgram KIP tersebut terhadap calon penerima, dapat memanfaatkannya dengan baik supaya penerima bantuan KIP tersebut tepat sasaran.

Sementara itu, Ketua Tim Bidik Misi dan Kartu Indonesia Pintar Rahmadi, M.A menyebut, seleksi yang dilakukan terhadap penerima KIP itu yakni, bacaan alquran, tahfizh, prestasi akademik dan prestasi non akademik serta motifasi berprestasi sebutnya. Tim seleksi yang terdiri dari dosen peguruan tinggi itu berjumlah 6 orang.

“Untuk seleksi yang dilakukan, dengan menjaring calon penerima manfaat KIP yang betul – betul berhak menerimanya. Kepada calon penerima Kartu Indonesia Pintar diharapkan nanti dapat melanjutkan kuliah di STAI YAPTIP,” jelasnya

Diharapkan , tambahnya,  calon beasiswa tersebut dapat menjadi pilot projek dalam peningkatan mutu lulusan di Stai -Yaptip Pasaman Barat ( bud)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.