Sonny Budaya Putra Terpilih Jadi Ketua Korpri Padangpanjang

PADANGPANJANG – Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Padangpanjang, Sonny Budaya Putra, A.P, M.Si terpilih menjadi Ketua Korpri Kota Padangpanjang periode 2022-2027, Rabu (17/3) di Hall lantai III Balaikota.

Ketua Korpri terpilih dikukuhkan Ketua Umum Korpri Sumatera Barat, Hansastri, S.E, Ak, M.M, CFra disaksikan Wakil Wali Kota Padangpanjang, Drs. Asrul, Asisten III Setdako, Martoni, S.Sos, M.Si, kepala OPD, Kepala Cabang Bank Nagari, Zulhendri, S.E dan undangan lainnya.

Sesaat setelah terpilih, Sonny langsung menunjuk lima orang formatur, diantaranya Martoni, Dr. Syahril, S.H, M.H, Drs. Ampera Salim, S.H, M.Si, dan Zulkifli, S.H. Sonny dengan lima formatur saat itu juga melakukan musyawarah dan memilih kepengurusan Korpri Padangpanjang.

Musyawarah memutuskan Martoni sebagai wakil ketua I, Syahril (wakil ketua II), Rudy Suarman, A.P (sekretaris), Zia Ul Fikri, S.E (bendahara). Lalu, Yohana Lisa, S.TP, M.Si (ketua Bidang Organisasi dan Kelembagaan), I Putu Venda, SSTP, M.Si (ketua Bidang Pembinaan Disiplin Jiwa Korps dan Wawasan Kebangsaan), Ewasoska, SH (ketua Bidang Perlindungan dan Bantuan Hukum), Jevie Carter Eka Putra, M.T (ketua Bidang Usaha dan Kesejahteraan), Marjulas Sabri, M.E (ketua Bidang Olahraga dan Sosial Budaya), Drs. Ampera, SH, M.Si (ketua Bidang Kerohanian), Ade Nafrita Anas, MP (ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Pengabdian Masyarakat), serta Putra Dewangga, S.S, M.Si (ketua Bidang Pengabdian).

Hansastri yang juga Sekdaprov Sumbar menyampaikan, dalam Korpri yang perlu dijaga yaitu kekompakan. Kalau itu terjaga, apapun program yang dilaksanakan akan berjalan dengan baik.

Hansastri meminta agar Padangpanjang kembali mengaktifkan kegiatan Korpri karena selama ini kurang aktif.

“Jalankan segera program-program Korpri ini. Jangan lupa tetap jaga integritas sebagai pegawai. Jangan sampai ada yang menyimpang,” sebutnya.

Hansastri berpesan untuk setiap pengurus yang dilantik, agar menjalankan amanah sesuai dengan aturan Korpri. “Saya ucapkan selamat dan semoga semua pengurus bisa menjalankan amanah ini dengan baik,” pungkasnya. (de)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.