Seratusan Lebih Peserta Pelatihan BLK Lubuk Sikaping Divaksin Covid-19

PASAMAN – Peserta pelatihan di Balai Latihan Kerja (BLK) Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman menjalani vaksinasi Covid-19, Senin (12/7/2021). Total 109 orang dari 112 orang peserta yang menerima suntik vaksin.

“Dari 112 orang peserta pelatihan, sebanya 109 orang divaksin. Tiga orang lainnya ditunda, karena kondisi kesehatan dua orang dan dalam kondisi hamil satu orang,” jelas Kepala UPT BLK Lubuk Sikaping, Haryadi.

Proses vaksinasi peserta pelatihan BLK tersebut dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan melalui Puskesmas Lubuk Sikaping dan Puskesmas Tapus, Padang Gelugur.

Dia mengatakan, peserta pelatihan diberikan vaksinasi Covid-19, di samping mensukseskan program pemerintah, juga untuk meningkatkan imunitas.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pasaman Desrizal mengapresiasi animo peserta pelatihan menjalani vaksinasi Covid-19. Dia berharap hal itu dapat menjadi contoh bagi masyarakat lainnya untuk ikut berpartisipasi dalam program vaksinasi. (Riki)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *