Sekda Tanah Datar: Dinas Terkait akan Bertindak Cepat Antisipasi Meluasnya Jalan Amblas di Lintau

Longsor di Ladang Laweh yang menyebabkan akses jalan Balai Tengah menuju Batusangkar terancam putus. (indra)

PADANGMEDIA. COM – Pasca longsor yang menyebabkan jalan amblas di kayu Songik Jorong Ladang Laweh, Nagari Batu Bulek, Kecamatan Lintau Buo Utara, pihak Pemda Tanah Datar melalui BPBD dan Dinas Pekerjaan Umum bertindak cepat guna mencegah meluasnya jalan yang amblas.

Asisten Tiga Pemkab Tanah Datar, Helfy Rahmi yang juga menjabat sebagai Pj Sekda Tanah Datar mengatakan, Pemkab melalui dinas terkait selalu memantau serta mengawasi potensi kerawanan yang diakibatkan bencana alam seperti longsor yang terjadi di Kanagarian Batu Bulat.

“Untuk jalan yang amblas tersebut, Dinas PU memiliki dana taktis yang akan disegerakan anggarannya. Kapan perlu ada beberapa proyek pengerjaan jalan yang berada di Kecamatan Lintau Buo Utara yang masih mungkin dialihkan kita alihkan dulu untuk kondisi darut seperti bencana alam tersebut bulan ini,” katanya saat ditemui padangmedia.com di ruangannya, Jumat (17/5/2019).

Sementara, Kepala BPBD Tanah Datar Tarmizi,ST saat dikonfirmasi mengatakan, dari BPBD akan mengambil data,jenis, skala kerusakan dan dampak sosial yang ditimbulkan untuk kemudian disampaikan atau dilaporkan secara tertulis kepada bupati guna memberikan saran atau pilihan jenis penanganannya seandainya kerusakannya skala kecil. Kalau yang terkena infrastruktur bisa langsung ditangani atau ditunjuk lansung oleh Dinas PU melalui kegiatan pemeliharaan jalan kabupaten.

Seperti diberitakan, longsor yang menyebabkan jalan amblas di jorobg Ladang Laweh terjadi pada Rabu (15/5/2019) malam. Jalan itu merupakan jalan utama Batusangkar – Lintau via Puncak Pato. Warga setempat khawatir bila tak segera ditangani, jalan itu tak bisa dilewati saat lebaran nanti. (haries)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.