
SAWAHLUNTO – Kwartir Cabang (Kwarcab) gerakan Pramuka Kota Sawahlunto dipercaya sebagai tuan rumah pelaksanaan Pertemuan Pramuka Luar Biasa (PPLB) atau pramuka Berkebutuhan Khusus Regional II Sumbar. Kegiatan itu akan dilakukan di Camping Ground Kandi, pada 30 November sampai 3 Desember 2017 mendatang.
Kegiatan khusus bagi penyandang disabilitas itu akan dilaksanakan di Camping Ground Kandi Sawahlunto dan akan diikuti sekitar 600 pramuka luar biasa utusan dari sekolah-sekolah luar biasa yang ada pada regional tersebut, yakni dari Kabaputen Solok Selatan, Kabupaten Solok, Kota Solok, Kabupaten Sijunjung, Kabupaten Dharmasraya, Kota Sawahlunto dan Kabuaten Tanah Datar.
Wakil Ketua Kwarcab Sawahlunto, Marwati menyatakan, pramuka Luar Biasa merupakan anggota Gerakan Pramuka berkebutuhan khusus. Yaitu, para Pramuka penyandang cacat, baik secara fisik, mental, sosial maupun emosinya sehingga memerlukan pembinaan dan pelayanan khusus.
Anggota Gerakan Pramuka berkebutuhan khusus itu terdiri atas pramuka Tunanetra, Tunarungu, Tunagrahita, Tunadaksa dan Tunalaras.
“Dari kegiatan itu diharapkan bisa menambah kepercayaan diri para anggota Pramuka luar biasa seperti anggota pramuka Luar biasa atau Anak Berkebutuhan khusus. Biasanya juga anak luar biasa memilih tidak mengikuti berbagai kegiatan dan menarik diri dari pergaulan sosial. Untuk itu, kegiatan seperti ini dilaksanakan,” jelas Marwati, Rabu (1/11).
Kehidupan pramuka, sebut Marwati, penting untuk membentuk kepercayaan diri mereka. Para peserta PPLB akan menunjukkan ketangkasan dan keterampilan mereka dalam berinovasi agar bisa menandingi anak-anak pada umumnya.
“Kegiatannya akan menguji keterampilan dalam permainan dan kesenian agar mereka bisa membentuk kemandirian dalam pribadinya, sehingga anak-anak luar biasa bisa lebih diperhatikan masyarakat dan tidak termarjinalkan,” pungkasnya. (tumpak)