Ratusan Anak Ikuti Khitanan Massal Baznas Padangpanjang

Salah seorang peserta khitan yang digelar Baznas Padangpanjang. (de)

PADANGPANJANG – Ramadhan ketiga belas 1439 H, sebanyak 114 anak yang berasal dari keluarga kurang mampu melaksanakan khitanan massal yang diselenggarakan oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNas) Kota Padangpanjang, di Gedung M. Syafei, Selasa (29/5).

Khitanan massal tersebut merupakan kegiatan rutin tahunan yang digelar Baznas sejak tahun 2015 lalu. Tahun ini merupakan tahun ke empat kegiatan tersebut. Pada tahun 2015, peserta khitanan massal belum seberapa. Pada tahun 2016 meningkat menjadi 140 orang dan tahun 2017 sebanyak 119 orang.

“Untuk tahun ini, kita menargetkan sebanyak 150 orang, dan sampai hari ini telah mendaftar sebanyak 114 orang,” terang Ketua Baznas Padangpanjang, Drs. H. Aswir Rasyidin Dt. Panjang saat dikonfirmasi padangmedia.com.

Aswir Rasyidin mengatakan, khitanan massal diharapkan dapat membantu para orangtua yang berasal dari keluarga kurang mampu dalam melaksanakan khitan untuk anaknya. Karena, khitan merupakan suatu kewajiban yang tidak bisa ditawar untuk seorang muslim.

“Khitan ini merupakan suatu kewajiban yang tidak bisa ditawar untuk seorang muslim. Seorang muslim tidak akan sempurna keislamannya kalau tidak dikhitan atau tidak mengikuti sunah rasul,” jelas Aswir Rasyidin.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Padangpanjang, Ns. Ade Devita S.Kep MM. M.Kes yang turut hadir menyampaikan, dengan bekerjasamanya Dinas Kesehatan dengan Baznas dalam khitanan massal itu, bisa membantu keluarga kurang mampu.

“Kita berharap kerjasama Dinas Kesehatan dengan Baznas ini bisa rutin setiap tahun, sehingga seluruh masyarakat kurang mampu dapat melaksanakan khitan anaknya, sehingga beban masyarakat sedikit dapat diringankan,” paparnya.

Salah seorang orangtua peserta khitan, Ema, warga Kelurahan Ganting, mengucapkan terima kasih kepada Baznas Kota Padangpanjang yang telah melaksanakan kegiatan itu sehingga anaknya bisa melaksanakan khitan.

“Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Baznas. Saya merasa sangat terbantu sekali, dan saya berdo’a mudah-mudahan Baznas Padangpanjang semakin banyak yang menyalurkan zakat kesana,” ucap Ema sembari menuntun anaknya membaca ayat-ayat pendek agar tidak tegang saat proses khitan.

Usai melaksanakan khitanan, peserta selain digratiskan biaya medis, juga diberikan bingkisan berupa baju koko, kain sarung, makanan, dan uang saku. Bagi yang telah selesai khitanan akan diantar langsung pulang oleh pihak Baznas. (de)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.