Pramuka Kwarcab Sawahlunto Gelar Latihan Pengembangan Kepemimpinan

SAWAHLUNTO – Kwartir Cabang Gerakan Pramuka kota Sawahlunto menggelar kegiatan Latihan Pengembangan Kepemimpinan (LPK). Kegiatan ini ditujukan bagi pramuka Penegak se kota Sawahlunto.

Ketua Panitia LPK,  Zulma Wijaya mengatakan kegiatan diikuti 30 peserta. Digelar di Sanggar Kegiatan Belajar, Jum’at  sampai Minggu ( 13 sampai 15 Desember 2019) mendatang.

“Kegiatan LPK ini  sebagai pengembangan kepemimpinan bagi pramuka Dewan Ambalan Gugus Depan dan Dewan Kerja Cabang,” kata Zulma.

Dia berharap, melalui LPK, peserta dapat mengembangkan kemampuan dalam memimpin serta mampu mengelola Dewan Kerja, Dewan Ambalan.

Materi LPK disampaikan melalui ceramah, diskusi, tugas, praktek kelompok serta kunjungan lapangan. Sasaran kunjungan lapangan adalah Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat terkait rapat, persidangan dan proses mengambil keputusan.

Wakil Walikota Sawahlunto Zohirin Sayuti, membuka LPK tersebut berharap, peserta bisa mengimplementasikan dalam melaksanakan tugas dan kehidupan bermasyarakat. Menurutnya, menjadi pemimpin itu tidak mudah.

Dia menambahkan, Gerakan Pramuka menciptakan pemimpin yang bisa mendedikasikan diri kepada masyarakat. Memiliki rasa kepedulian yang sesuai dengan Tri Satya dan Dasa Dharma. (tumpak)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.