PADANGPANJANG – Kader PKK Kota Padangpanjang berhasil meraih peringkat kedua dengan kategori Ekspos Ketua TP PKK Kecamatan pada Jambore PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) yang dilaksanakan di Tanah Datar.
Wakil Ketua TP PKK Kota Padangpanjang Nova Era Yhanty bersama Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM dr. Rio Akhdanelli yang mewakili Walikota Padangpanjang menyampaikan selamat bagi para pemenang.
Menurutnya, selama empat hari ini, Kader PKK Kota Padangpanjang sudah berjuang dan menampilkan yang maksimal, begitu juga dengan para kader daerah lainnya.
“Kami ucapkan selamat kepada kader PKK Kota Padangpanjang. Meski tidak juara umum bukan berarti kalah, melainkan kemenangan yang tertunda, dengan itu mari siapkan diri kita kedepannya untuk lebih baik lagi,” ungkapnya.
Jambore Kader PKK tingkat Provinsi Sumbar ini resmi ditutup oleh Bupati Tanah Datar Irdiansyah Tarmizi di Lapangan Cindua Mato Batusangkar, Kamis (20/6).
Nova Era Yhanty turut mengapresiasi kegiatan PKK ini, karena tujuan utama kegiatan ini bukan untuk meraih kemenangan dalam setiap perlombaan, melainkan mengukir dan menjalin silaturahim serta ikut andil dalam membantu program pembangunan pemerintahan masing-masing.
Pada kesempatan yang sama, Ketua TP PKK Provinsi Nevi Zuairina mengucapkan terimakasih atas kesiapan dan pelayanan yang telah diberikan kepada seluruh para kader yang hadir dari seluruh Kabupaten/Kota.
“kegiatan ini semata bukan ajang bersenang-senang saja, melainkan membina keakraban dan saling berbagi ilmu dan pengalaman. Semoga ajang ini ditahun depan dapat lebih meriah lagi,” pungkasnya. (de)