PADANG–Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit memberi apresiasi kepada BKKBN yang sudah menggerakkan generasi muda menjadi generasi berencana dalam menyiapkan diri mengisi Bonus Demografi tahun 2020-2045. BKKBN sebagai salah satu instansi vertikal sudah berpartisipasi aktif dalam pembinaan remaja melalui Program Generasi Berencana (GenRe)
“Generasi sekarang adalah generasi milenial yang hidup di zaman perkembangan teknologi informasi cukup pesat. Semua sisi aktifitas telah memanfaatkan teknologi, berbasis elektronik. KIta tidak bisa lepas dari itu. Kegiatan ini adalah salah satu ajang kreatifitas dan revolusi mental generasi berencana. Sebagai generasi penerus, mereka harus merencanakan kehidupannya, apalagi mereka hidup dalam generasi milineal seperti sekarang ini,” kata Nasrul Abit, di Hotel Inna Muara Padang dalam acara GenRe Award, Kamis (16/7/2020).
Menurut Nasrul Abit, program GenRe merupakan program yang dikembangkan dalam rangka penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja sehingga mereka mampu melangsungkan jenjang pendidikan, berkarier dalam pekerjaan, serta menikah dengan penuh perencanaan sesuai siklus kesehatan reproduksi. Dengan menggelar GenRe Award ini, BKKBN memberi wadah untuk terciptanya generasi kreatif.
Karenanya generasi muda perlu diperhatikan dan dibina terutama sekali mendapatkan pembinaan dari kepala daerah masing-masing, mereka adalah calon pemimpin dimasa depan untuk membangun negeri Sumatera Barat ini.
“Untuk itu mari kita ayomi diberi pendidikan yang baik dan benar kepada generasi muda agar betul-betul memiliki perencanaan kehidupan yang terencana hingga mereka sukses menyongsong masa depannya, ” ujar Nasrul Abit .
Kepala BKKBN Sumbar, Hj. Etna Estelita juga mengatakan menikah di usia dini akan mempersempit ruang waktu untuk si anak dalam mengaktualisasikan diri mereka sebagai generasi muda, seperti bersekolah ke tingkat yang lebih tinggi, dan mengembangkan minat dan bakat positifnya.
“Untuk itu, menikahlah di usia yang tepat, perempuan minimal 21 tahun dan laki-laki 25 tahun,” ujarnya.
Selanjutnya Etna Estelita mengatakan, seorang yang dalam masa remaja diidentikkan sebagai seorang yang memasuki fase transisi untuk menjadi orang dewasa.
“Generasi muda mesti mampu mengikuti perkembangan yang ada dan terus semangat untuk meraih cita-cita, sehingga membanggakan orang tua, keluarga serta bermanfaat untuk masyarakat,” pungkasnya. (nit/*)