PADANGPANJANG – Liga Asosiasi Kota (Askot) PSSI antarklub se-Kota Padangpanjang 2023 akan mulai digelar besok, Sabtu (16/9). Sebanyak 16 kesebelasan sepak bola akan berpartisipasi dalam kompetisi tersebut.
Klub tersebut di antaranya Thawalib Putra, Putra Nusa, PGS, Boca United, DBox Raja Gunung, Paus, Tunas Pahlawan, Nasha Ngalau, Mudo Sakato, Gumala serta beberapa klub lainnya di Kota Padangpanjang.
Kompetisi ini, diikuti pemain yang berasal dari Padangpanjang, Batipuh dan X Koto dengan usia 23 tahun atau kelahiran 2000. Ditambah maksimal lima pemain senior kelahiran 1995-1999. Akan berlangsung hingga November mendatang, digelar setiap Sabtu dan Minggu dengan mengunakan sistim liga (saling bertemu) yang terbagi menjadi tiga grup.
Ketua Askot PSSI, Doni Rahman, M.Pd pada Jumat (15/9), berharap dengan digelarnya kompetisi ini akan menjadi momentum dan ajang bagi klub untuk berbenah melahirkan atlet sepak bola terbaik di Kota Padangpanjang.
“Semoga dengan digelarnya liga ini, sepak bola yang merupakan salah satu olahraga favorit dan sangat merakyat ini akan bangkit dan berjalan seperti yang menjadi harapan masyarakat Padangpanjang khususnya pencinta sepak bola,” harapnya.
Sementara itu, Sekretaris Umum Askot PSSI, Dodo Fernando menambahkan, sebelumnya telah digelar beberapa kali technical meeting panitia pelaksana dengan klub peserta.
“Liga Askot ini merupakan salah satu bentuk pembinaan sekaligus pencarian bibit, bakat serta persiapan Porprov oleh Askot PSSI Padangpanjang. Kita berharap bisa memunculkan atlet yang tumbuh dan berkembang. Lalu mengakomodir mereka, disalurkan bakatnya, sehingga bisa mengharumkan nama Padangpanjang,” ungkapnya.
Laga pembuka besok akan saling berhadapan Mudo Sakato dengan Thawalib Putra yang akan berlangsung di Lapangan Gunung Sejati, Kelurahan Ganting. (de)
Komentar