SAWAHLUNTO – Warga Kota Sawahlunto, terutama umat muslim memanfaatkan Lapangan Segitiga Ombilin untuk ngabuburit atau menunggu waktu berbuka puasa tiba. Mereka bermain bersama teman dan keluarga.
Taman yang juga menyuguhkan kuliner bahkan pedagang pakaian serta mainan anak itu, menjadi tempat bersantai warga jelang waktu berbuka tiba. Suasana baru berangsur sepi menjelang 10 atau 15 menit waktu berbuka tiba.
Salah seorang pengunjung, Yurita (34), warga Aur Mulyo saat ditemui padangmedia.com nampak mengunjungi Lapseg sembari membawa kedua anaknya. “Tak hanya waktu menjelang berbuka saja kami main ke Lapseg ini,” sebutnya kepada padangmedia.com, Rabu (8/7) sore.
Lain halnya dengan Syofia Jasmin (18), ia bersama teman-temannnya memilih bersantai serta membawa laptop mengakses internet. Di antaranya sibuk mengakses hand phonenya.
“Kawan-kawan lebih memilih Lapseg daripada teman lainnya yang suka di taman depan GPK,” jelasnya.
“Apalagi saat liburan kuliah ini, tentu teman – teman lagi asik cerita di Lapseg. Sambil nunggu waktu berbuka,” sebutnya. (tumpak)