Laporan Sementara: Hari Ini Bertambah 14 Kasus Positif Covid-19 di Sumbar

Infografis Perkembangan Covid-19 di Sumbar, Selasa (11//8/2020). (Diskominfo SB)

PADANG – Laporan sementara hari ini (Selasa, 11/8/2020), terjadi penambahan sebanyak 14 orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Sumatera Barat.

Kasus positif baru tersebut merupakan hasil pemeriksaan terhadap 1.442 sampel spesimen kiriman hari Sabtu (8/8/2020) di dua laboratorium di bawah pimpinan dan penanggung jawab Dr Andani Eka Putra.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumatera Barat Jasman Rizal menyampaikan laporan sementara tersebut, Selasa pagi.

“Pagi ini pukul 06.00 WIB , Selasa 11 Agustus 2020, kami menerima hasil pemeriksaan sample spesimen hari Sabtu yang dikirimkan oleh penanggung jawabnya Dr. dr. Andani Eka Putra, M.Sc sebanyak 1.442 sample,” terang Jasman.

Sampel tersebut, diperiksa di Lab Fakultas Kedokteran Unand sebanyak 1.351 spesimen. Lab Veterenir Baso memeriksa 91 spesimen.

“Hasilnya, ditemukan sementara 14 sample terkonfirmasi positif,” lanjutnya.

Dia merinci, dari hasil pemeriksaan di Lab Fakultas Kedokteran Unand, terkonfirmasi 7 orang positif. Spesimen berasal dari berbagai rumah sakit di Kota Padang.

Kemudian, dari Lab Veteriner Baso, juga ditemukan 7 orang warga positif terinfeksi covid-19. Spesimen berasal dari RSAM Bukittinggi dan Puskesmas Padang Lua Agam.

Jasman juga menyebut, hari ini dilaporkan, ada 9 orang pasien positif Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh.

Namun, pagi ini, gugus tugas belum merinci lebih detail. Menurut Jasman, rincian lengkap, termasuk perubahan atau penyesuaian data akan diperbaiki dan diumumkan nanti sore.*

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.