KPU Sumbar Tetapkan Kemenangan Mahyeldi-Vasko di Pilkada Serentak 2024

PADANG- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Barat menetapkan pasangan calon Mahyeldi-Vasko Ruseimy sebagai pasangan calon terpilih hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur tahun 2024, Kamis (9/1/2025).

Ketua KPU Provinsi Sumatera Barat Surya Efitrimen membacakan keputusan terkait penetapan tersebut menyampaikan, pasangan calon nomor urut 1 Mahyeldi-Vasko Ruseimy ditetapkan sebagai pasangan calon terpilih dengan perolehan suara 1.757.612 suara atau 77,12 persen.

“KPU Sumatera Barat menetapkan pasangan calon nomor urut 1 Mahyeldi-Vasko Ruseimy sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur terpilih hasil Pilkada 2024 dengan perolehan suara 1.757.612 suara atau 77,12 persen dari total suara sah,” kata Surya.

Rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur terpilih Pilkada Sumatera Barat tahun 2024 itu dihadiri oleh pasangan calon terpilih Mahyeldi-Vasko Ruseimy dan seluruh pihak terkait.

Menurut Surya, penetapan pasangan calon terpilih tersebut dilaksanakan setelah dipastikan tidak ada gugatan perselisihan hasil pemilihan terhadap Pilgub Sumatera Barat di Mahkamah Konstitusi. Sesuai dengan peraturan perundang-undangan, setelah adanya surat pemberitahuan dari Mahkamah Konstitusi melalui KPU RI, maka penetapan harus dilakukan paling lambat tiga hari sejak pemberitahuan diterima.

“Karena tidak ada gugatan berdasarkan pemberitahuan MK melalui KPU RI pada tanggal 6 Januari lalu maka hari ini KPU Sumatera Barat melakukan penetapan pasangan calon terpilih hasil pemilihan gubernur dan wakil gubernur,” katanya.

Seperti diketahui, Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat tahun 2024 diikuti oleh dua pasangan calon yaitu nomor urut 1 Mahyeldi-Vasko Ruseimy dan nomor urut 2 Epyardi Asda-Ekos Albar. Dari rekapitulasi perolehan suara, pasangan nomor urut 1 meraih sebanyak 1.757.612 suara atau 77,12 persen sementara pasangan nomor urut 2 meraih 521.448 suara atau 22,88 persen dari total suara sah sebanyak 2.279.060 suara.

Partisipasi pemilih di Pilgub Sumatera Barat tahun 2024 hanya 57,15 persen. Dari total pemilih sebanyak 4.103.084 orang, yang datang ke TPS untuk menggunakan hak pilih hanya 2.349.069 orang. F

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.