MENTAWAI – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kepulauan Mentawai akan menggelar Musyawarah Olaharaga Kabupaten (Musorkab) dengan agenda pemilihan ketua dan pengurus periode 2017-2021. Rencananya, Musrokab akan dilaksanakan hari ini, 17 – 18 Oktober 2016 di aula Hotel Graha Viona Km.7 Tuapeijat.
Ketua Panitia Musrokab, Antonius Saleleubaja kepada padangmedia.com mengatakan, untuk pemilihan Ketua KONI Kabupaten Kepulauan Mentawai periode 2017-2021, hanya dua kandidat yang mendaftar. Mereka adalah Fernando Sabajou yang merupakan Ketua KONI lama dan Stevanus Sabaggalet sebagai pengurus Cabang Olahraga Angkat Berat.
Dalam pemilihan kepengurusan KONI Mentawai yang baru, suara akan berasal dari 21 cabang olahraga (cabor). Diharapkan peserta yang mempunyai hak suara untuk bisa hadir dan menggunakan hak suaranya dengan sebaik mungkin, ujarnya.
“Walaupun 21 cabang olaharaga (Cabor) yang ada di Kabupaten Kepulauan Mentawai dinyatakan mempunyai hak suara memilih, namun kita akan verifikasi ulang lagi SK setiap cabor. Kalau SK tersebut tidak ada perpanjangan, maka pengurus cabor tersebut tidak berhak memberikan hak suara,” ujar Antonius.
Antonius Saleleubaja menyebutkan, selain pemilihan ketua KONI, ada juga penyampaian laporan pertanggungjawaban pegurus periode sebelumnya. Agenda lainnya adalah penyusunan program kerja KONI Mentawai empat tahun ke depan. Di samping itu, Musrokab merupakan agenda yang sangat penting dalam rangka kesiapan Pemkab Mentawai menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Poprov) di Kota Padang Sumatera Barat.
“Sebagai persiapan, pengurus sudah melakukan rapat internal dan rapat dengan pengurus cabang olahraga serta membentuk kepanitian Musrokab. Selanjutnya telah diadakan audensi dengan Sekda Kabupaten Kepulauan Mentawai,” tambahnya. (ers)