PAINAN – Terus bertambah, hari ini (Jum’at, 2/4/2021) terkonfirmasi 15 orang positif Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat.
Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Pessel Rinaldi mengatakan, dengan penambahan tersebut maka total kasus positif sampai hari ini bertambah menjadi 1.365 orang.
“Bertambah 15 orang positif sehingga total kasus positif menjadi 1.365 orang,” kata Rinaldi, Jumat siang.
Rinaldi mengungkapkan, dari 1.365 orang tersebut, 1.252 orang telah dinyatakan sembuh. Sementara 41 orang meninggal dunia.
Sedangkan 72 orang pasien positif lainnya, saat ini menjalani perawatan atau melakukan isolasi mandiri. Rinciannya, 4 orang dirawat di rumah sakit dan 68 orang menjalani isolasi mandiri.
Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Pessel itu juga menyampaikan ada 8 kasus suspek dengan gejala sedang hingga berat. Diantaranya, 5 orang dirawat di RSUD M Zein Painan dan 3 orang lainnya menjalani isolasi mandiri
Berikut data pasien positif Covid-19 hari ini di Kabupaten Pesisir Selatan :
- Pasien ke-1.351, laki-laki, 28 tahun, supir SDIT Jabal Rahma. Alamat Sago Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.352, laki-laki, 32 tahun, guru SDIT Jabal Rahma, Alamat Ujung Tanjung Sago Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.353, laki-laki, 40 tahun, guru SDIT Jabal Rahma. Alamat Jalan Sudirman Sago Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.354, perempuan, 53 tahun, ASN Inspektorat. Alamat Painan Timur Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.355, laki-laki, 28 tahun, guru SDIT Jabal Rahma. Alamat Ujung Tanjung Sago Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.356, laki-laki, 23 tahun, mahasiswa. Alamat Rawang Painan Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.357, laki-laki, 39 tahun, Sekuriti BRI Painan. Alamat Bungo Pasang Asri Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.358, perempuan, 51 tahun, IRT. Alamat Balai Lamo Salido Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.359, laki-laki, 17 tahun, pelajar. Alamat Jalan Raden Saleh Painan Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.360, perempuan, 59 tahun, IRT. Alamat Koto Tuo Kecamatan Batangkapas. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.361, perempuan, 37 tahun, Guru SD 04 Pasar Taluak. Alamat Taluak Limpaso Kecamatan Batangkapas. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.363, laki-laki, 32 tahun, Honorer Dinas Kesehatan. Alamat Jalan Darwis Painan Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.363, laki-laki, 31 tahun, guru SDIT Jabal Rahma. Alamat Ujung Tanjung Sago Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.364, laki-laki, 30 tahun, guru SDIT Jabal Rahma. Komplek SMK kelautan Sago Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 30/03, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.365, laki-laki, 65 tahun, pedagang. Alamat Jalan Ranah Asam Kecamatan IV Nagari Bayang Utara. Diswab tanggal 01/04, dinyatakan positif tanggal 02/04, melakukan isolasi mandiri. (Zal)