Kasus Covid-19 di Sumbar Naik Lagi, Positif Bertambah 161 Orang

PADANG – Setelah sempat melandai pada Selasa dengan 48 tambahan positif, hari ini (Rabu, 23/12/2020) kasus positif Covid-19 di Sumatera Barat (Sumbar) kembali naik. Meski demikian, tambahan pasien sembuh hari ini juga cukup banyak.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumbar selaku juru bicara Satgas Covid-19 Jasman Rizal menyebutkan, tambahan positif hari ini adalah 161 orang. Sedangkan pasien dinyatakan sembuh mencapai 211 orang.

“Hari ini terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 161 orang. Pasien yang sudah dinyatakan sembuh bertambah 211 orang,” kata Jasman, Rabu malam.

Dengan tambahan tersebut, lanjut Jasman, maka total warga Sumbar telah terinfeksi Covid-19 sampai hari ini adalah sebanyak 22.771 orang. Sedangkan yang sudah dinyatakan sembuh sebanyak 20.793 orang atau 91,31 persen.

Dalam pada itu, Jasman juga menyebutkan hari ini ada tambahan kasus meninggal sebanyak 6 orang. Sehingga total meninggal bertambah menjadi 506 orang atau 2,22 persen dari total kasus positif.

Sisanya, dirawat di berbagai rumah sakit sebanyak 322 orang (1,41 persen). Kemudian menjalani isolasi mandiri 1.015 orang (4,46 persen). Menjalani isolasi di fasilitas provinsi 38 orang (0,17 persen) dan isolasi di fasilitas kabupaten/ kota 97 orang (0,43 persen).

Menurut Jasman, temuan tambahan positif dan pasien sembuh tersebut diperoleh dari pemeriksaan terhadap 3.366 sampel oleh tim labor di bawah pimpinan Dr Andani Eka Putra. Total spesimen telah diperiksa sebanyak 416.875 sampel dengan 204.265 orang diperiksa. Positivity Rate 7,74 persen.

Dia merinci, 161 tambahan positif hari ini berasal dari Kota Padang sebanyak 74 orang. Dari Kabupaten Sijunjung 15 orang, Tanahdatar 14 orang dan dari Kabupaten Dharmasraya 11 orang.

Berikutnya masing – masing 6 orang dari Kota Bukittinggi, Kota Solok, Kota Padangpanjang, dan Kabupaten Solok. Dari Kota Pariaman 5 orang, dan Pesisir Selatan 4 orang.

Kemudian masing – masing 3 orang dari Kabupaten Pasaman dan Solok Selatan. Masing – masing 2 orang dari Kota Payakumbuh, Kabupaten Agam, dan Kepulauan Mentawai. Serta masing – masing 1 orang dari Kabupaten Padang Pariaman, dan Pasaman Barat.

Pasien sembuh sebanyak 211 orang, dengan rincian dari Kota Padang 138 orang dan Kabupaten Pesisir Selatan 22 orang. Kemudian dari Kota Solok, Pasaman Barat dan Sijunjung masing – masing 8 orang.

Dari Kabupaten Tanahdatar sembuh 7 orang, Kota Sawahlunto dan Padang Pariaman masing – masing 6 orang. Dari Kota Pariaman, Kabupaten Solok dan Solok Selatan masing – masing 2 orang serta dari Kota Padangpanjang dan Kabupaten Dharmasraya masing – masing 1 orang sembuh.

Sementara itu, 6 orang meninggal hari ini, 4 orang berasal dari Kota Padang. Kemudian masing – masing 1 orang dari Kota Padangpanjang dan Kabupaten Padang Pariaman.

Jasman juga melaporkan, kasus suspek tercatat 374 orang. Sebanyak 92 orang diantaranya dirawat dan 282 orang menjalani isolasi mandiri. (Febry)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.