CIBINONG – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menilai, makna Iduladha 1439H adalah momentum untuk berbagi dan membantu masyarakat lainnya. Karena itu, Presiden mengimbau masyarakat untuk membantu masyarakat yang menjadi korban gempa bumi di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
“Seluruh masyarakat semuanya berbagi, mau berbagi kepada sesama, terutama untuk masyarakat yang menghadapi musibah bencana di NTB,” kata Presiden Jokowi kepada wartawan usai melaksanakan salat Iduladha 1439H, di Lapangan Tegar Beriman, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Rabu (22/8) pagi.
Kepala Negara mengajak masyarakat untuk menyisihkan hartanya guna membantu para korban gempa bumi di Pulau Lombok, NTB.
“Di Hari Raya Iduladha ini, (mari) semuanya mau membantu saudar kita yang tekena musibah di Lombok, NTB,” seru Kepala Negara. (Peb)