PADANG – Hingga hari ketujuh Porprov XIV di Padang , Jum’at (25/11) malam, kontingen kota Sawahlunto telah meraih 20 medali emas, 23 perak dan 26 perunggu.
Dari 20 medali emas yang diperoleh diantaranya disumbangkan cabor Panjat tebing, sebanyak 6 medali. Sedangkan pada panahan menyumbang 5 emas melalui pemanah putri Nindy Khairati dengan 3 emas dijarak 50 M, 40 m dan 30 m . Sementara pemanah lainnya Milda Tria Putri, meraih dua emas dijarak 50 m dan 30 m. Medali emas lain disumbangkan cabor binaraga dan angkat berat 4 emas serta Wushu 3 emas .
Sekretaris KONI Saawahlunto, Renaldi Syaputra menyatakan dibeberapa cabor penyumbang emas seperti karate, bridge, angkat berat serta angkat besi masih menjalani pertandingan. “Untuk cabor kempo, tarung drajad, tinju, panahan, panjat tebing, catur dan bridge masih menyelesaikan babak perdelapan final,” sebut Renaldi Sabtu (26/11).
Dia menambahkan cabor balap motor dan angkat besi hari ini baru memulai pertandingan. Dan tiap – tiap cabor telah mempersipkan atlitnya. “Dari segi pencapaian Porprov XIV ini termasuk yang terbaik karena hari ketujuh kita telah memperoleh 20 emas . Sedangkan pada Porprov XIII Dharmasraya total meraih 24 emas,” sebut Renaldi.
Kontingen kota Sawahlunto meenuju Porprov Sumbar memiliki kekuatan 321 atlit dari 29 cabor didampingi 101 pelatih dan official serta didukung 45 petugas. (tumpak)