PADANG – Di tengah pandemi Covid-19, Pemerintah Kota Padang terpaksa melantik Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dalam suasana sederhana dan tidak dihadiri banyak orang. Pelantikan hanya dilakukan di tempat yang bersangkutan ditugaskan dengan dihadiri sejumlah orang.
Seperti pelantikan CPNS di Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Padang di aula kantor setempat, Kamis (03/04/2020). CPNS bernama Aulia Rahman, AMd. sah menjadi PNS setelah dilantik Walikota Padang yang dilaksanakan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Arfian.
Usai pelantikan dan pengambilan sumpah, Arfian menyampaikan amanat Walikota Padang terkait tugas dan tanggung jawab yang bersangkutan. Sesuai sumpahnya, abdi negara yang masih anyar tersebut dituntut berkomitmen setia kepada NKRI dan mendahulukan kepentingan negara daripada kepentingan pribadi.
“Sebagai abdi negara, tentunya akan mendahulukan kepentingan negara sesuai sumpahnya. Kerja profesional dan berintegritas juga dituntut dalam bertugas nanti, ” ujar Arfian.
Adapun Aulia Rahman ditempatkan sebagai fungsional dengan jabatan pranata komputer trampil. Laki – laki kelahiran 1996 ini lulus tes CPNS 2018 lalu dan sebagai CPNS di Pemko Padang sampai akhirnya dilantik hari ini. (der)