Bupati Pasaman dan Dandim 0305 Bagi Sembako di Mapat Tunggul

PASAMAN- Bupati Pasaman Benny Utama dan Komandan Distrik Militer (Dandim) 0305/ Pasaman Letkol. Inf. Ahmad Aziz membagikan paket kebutuhan pokok di Nagari Muara Tais Kecamatan Mapat Tunggul, Jumat (9/4/2021). Pemberian bantuan tersebut ditujukan bagi keluarga kurang mampu untuk bekal memasuki bulan Ramadhan 1442 H.

Benny Utama saat penyerahan bantuan menjelaskan, aksi sosial tersebut merupakan gagasan dari ibu-ibu Persit Kartika Candra Kirana Kodim 0305/ Pasaman.

“Selain bantuan kebutuhan pokok, juga dilakukan pengobatan gratis di daerah pelosok atau daerah terpencil, terluar dan terjauh (3T) di Kabupaten Pasaman,” kata Benny.

Dia menyambut baik kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan Persit Kartika Candra Kirana Kodim 0305 tersebut.

Benny menambahkan, Pemerintah Kabupaten Pasaman terus memperjuangkan peningkatan sarana prasarana infrastruktur untuk daerah terpencil.  Sehingga nantinya pembangunan bisa merata, tidak ada lagi daerah terpencil di daerah itu. (Riki)

print

BERITA TERKAIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *