
PADANGPARIAMAN- Usaha budidaya madu lebah trigona (Trigona SP) atau di masyarakat dikenal dengan galo galo mencuri perhatian Wakil Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldy.
Dalam kunjungannya ke daerah itu, Rabu (30/6/2021) Audy Joinaldy menyebutkan, usaha tersebut bisa menjadi alternatif perekonomian baru bagi masyarakat dan sesuai dengan fokus pembangunan Sumbar yang berbasis utama di sektor pertanian, perikanan dan peternakan.
Mengutip laman Pemerintah Kabupaten Padangpariaman, saat ini ada dua usaha yang tengah menggeliat di daerah itu. Yaitu budidaya perikanan darat dan budidaya lebah trigona atau galo galo.
“Pemprov Sumbar serius dengan sektor pertanian, perikanan dan peternakan karena merupakan basis utama perekonomian,” kata Audy dalam kunjungan tersebut.
Dalam kesempatan itu, Audy melakukan penebaran 22 ribu benih ikan di Nagari Air Tajun Lubuk Alung dan menyerahkan bantuan 50 kotak indukan lebah trigona di Nagari Pakandangan.
Menurut Audy, pertanian, perikanan dan peternakan merupakan sektor yang paling tangguh dalam berbagai situasi perekonomian. Termasuk dalam menghadapi pandemi Covid-19 yang sedang melanda saat ini.
Audy menambahkan, sangat tertarik dengan aktivitas perekonomian rakyat di Kabupaten Padangpariaman yang sangat serius menggarap sektor-sektor prioritas tersebut. Ada peternakan ayam petelur, jagung, budidaya ikan dan sebagainya termasuk juga budidaya lebah trigona untuk diambil madunya.
“Kami apresiasi karena Padangpariaman cukup serius dengan sektor-sektor tersebut,” ujarnya.
Bupati Padangpariaman Suhatri Bur mengungkapkan, kedatangan Wagub Sumbar tersebut merupakan suatu hal yang sangat dinantikan. Mengingat orang nomor dua di Ranah Minang itu cukup perhatian kepada sektor perekonomian masyarakat.
“Agar usaha rakyat di sektor-sektor unggulan di Padangpariaman mendapat perhatian, sebab itu kami mengajak Pak Wagub berkunjung, karena diketahui sangat intens untuk menggerakkan ekonomi kerakyatan,” ujar Suhatri Bur. (*/Febry)