PAINAN – Kasus positif Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) masih terus bertambah. Hari ini (Rabu, 3/3/2021) terkonfirmasi tiga orang positif.
Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Pessel Rinaldi mengatakan dengan penambahan tersebut maka total pasien positif sampai hari ini berjumlah 1.256 orang.
Dikatakan, tiga pasien yang positif terpapar Covid-19 hari ini terdiri dari pelajar, wiraswasta dan ibu rumah tangga. Untuk penanganan, ke tiga pasien tersebut menjalani isolasi mandiri.
Sedangkan 75 orang pasien positif lainnya, saat ini menjalani perawatan atau melakukan isolasi mandiri. Rinciannya, 9 orang dirawat dan 66 orang menjalani isolasi mandiri.
Lebih lanjut disampaikan, ada 16 kasus suspek dengan gejala sedang hingga berat. Diantaranya, 14 orang dirawat di RSUD M Zein Painan dan 2 orang dirawat di RSUP M Jamil Padang.
Berikut data pasien positif Covid-19 hari ini di Kabupaten Pesisir Selatan :
- Pasien ke-1.254, laki-laki, 8 tahun, pelajar. Alamat Taratak Lansano Surantih Kecamatan Sutera. Diswab tanggal 28/02, dinyatakan positif tanggal 03/03, dirawat di RSUD M Zein Painan.
- Pasien ke-1.255, perempuan, 57 tahun, wiraswasta. Alamat Jalan Mandala Painan Timur Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 02/03, dinyatakan positif tanggal 03/03, melakukan isolasi mandiri.
- Pasien ke-1.256, perempuan, 49 tahun, ibu rumah tangga. Alamat Jalan Mandala Painan Timur Kecamatan IV Jurai. Diswab tanggal 02/03, dinyatakan positif tanggal 03/03, melakukan isolasi mandiri. (Zal)