
PAINAN – Hari ini, Senin (21/9/2020) bertambah lagi 12 orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan. Dari rincian data pasien terkonfirmasi, enam orang diantaranya merupakan ASN dan honorer Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) M Zein Painan.
Kepala Bagian Humas dan Protokoler Setdakab Pesisir Selatan selaku Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19, Rinaldi menginformasikan perkembangan Covid-19 melalui keterangan tertulis, Selasa sore.
“Hari ini ada penambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 12 orang. Dengan demikian, jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 menjadi 160 orang,” kata Rinaldi.
Rincian ke 12 pasien positif Covid-19 tersebut, adalah sebagai berikut:
- Pasien kasus ke 149, aki-laki, umur 68 tahun, pensiunan ASN, alamat Painan Kecamatan IV Jurai. Pasien dengan keluhan demam, batuk, diswab 16/9 , dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 150, perempuan, umur 63 tahun, pensiunan ASN, alamat Perumnas Sago Kecamatan IV Jurai. Pasien dengan keluhan demam, batuk, diswab 16/9 , dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 151, perempuan, umur 37 tahun, ASN, alamat Rawang Painan Kecamatan IV Jurai. Ybs kontak erat dengan pasien kasus positif, diswab 16/9, dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 152, perempuan, umur 48 tahun, honorer RS Painan, alamat Painan Kecamatan IV Jurai. Ybs kontak erat dengan pasien kasus positif, diswab 16/9, dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 153, perempuan, umur 51 tahun, honorer RS Painan, alamat Carocok Painan Kecamatan IV Jurai. Ybs kontak erat dengan pasien kasus positif, diswab 16/9, dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 154, perempuan, umur 43 tahun, ASN RS Painan, alamat Painan Kecamatan IV Jurai. Ybs kontak erat dengan pasien kasus positif, diswab 16/9, dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 155, perempuan, umur 17 tahun, Pelajar, alamat Bungo Pasang Kecamatan IV Jurai. Ybs kontak erat dengan pasien kasus positif, diswab 16/9, dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 156, perempuan, umur 46 tahun, ASN RS Painan, alamat Bungo Pasang Kecamatan IV Jurai. Ybs kontak erat dengan pasien kasus positif, diswab 16/9 , dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 157, laki-laki, umur 27 tahun, honorer RS Painan, alamat Rawang Painan Kec.IV Jurai. Ybs kontak erat dengan pasien kasus positif, diswab 16/9, dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 158, perempuan, umur 36 tahun, ASN RS Painan, alamat Bukit Siayah Lumpo Kecamatan IV Jurai. Ybs kontak erat dengan pasien kasus positif, diswab 16/9, dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi mandiri di rumah;
- Pasien kasus ke 159, perempuan, umur 54 tahun, IRT, Alamat Koto Panjang Barung Barung Belantai Kecamatan Koto XI Tarusan. Ybs adalah pasien PDP di RS BMC Padang, diswab 19/9, dinyatakan positif 21/9. Pasien diisolasi di RS BMC Padang;
- Pasien kasus ke-160, perempuan, alamat Sago Kecamatan IV Jurai, pasien awalnya kasus PDP di RSUP M Jamil Padang.
Dari rincian tersebut, terlihat ada enam orang ASN dan honorer RS Painan. Dikonfirmasi ulang, Rinaldi membenarkan yang dimaksud adalah RSUD M Zein Painan. Terkait sudah berapa orang yang terpapar di RSUD M Zein, Rinaldi akan melihat ulang data untuk memastikan.
Rinaldi menambahkan, hari ini juga ada satu orang pasien positif yang sudah dinyatakan sembuh. Adalah pasien ke-44 berjenis kelamin perempuan, umur 31 tahun, petugas RS Painan. Alamat Painan Kecamatan IV Jurai.
“Pasien tersebut dinyatakan positif tanggal 06 September 2020, sudah menjalani perawatan isolasi mandiri, dan hari ini dinyatakan sembuh,” katanya.
Rincian dari total 160 orang positif Covid-19 tersebut, sudah dinyatakan sembuh sebanyak 35 orang. Sebanyak ,5 orang meninggal dunia.
120 orang lainnya, menjalani perawatan atau isolasi. Rinciannya, 1 orang di RSUD M Zein Painan, 1 orang di RS Semen Padang, 2 orang di RS Unand Padang dan 6 orang di RSUP M Jamil Padang serta 1 orang di BMC Padang. Kemudian, 16 orang menjalani karantina di Rusunawa Painan serta 93 orang menjalani isolasi mandiri.
Sementara itu, saat ini tercatat 19 orang kasus suspek dengan gejala sedang berat. Empat orang diantaranya menjalani perawatan di RSUP M Jamil Padang dan 15 orang isolasi mandiri. (Febry)