
AGAM – Kabupaten Agam ditunjuk menjadi tuan rumah turnamen pelaksanaan Liga 3 Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Sumatera Barat.
Ketua PSSI Kabupaten Agam, Masrizal, SH, mengatakan, turnamen ini akan bergulir di Stadion Sport Centre Bukit Bunian, Lubuk Basung selama 5 hari, yakni pada 2-7 Juli 2018.
Ia menyatakan, dengan ditunjuknya Kabupaten Agam sebagai tuan rumah di Liga Tiga PSSI Sumbar Zona C ini, merupakan peluang besar untuk mengukir prestasi, khususnya bagi Persatuan Sepakbola Kabupaten Agam (PSKA) di Liga 3.
“Ini peluang untuk mengangkat persepakbolaan Kabupaten Agam. dan ini suatu keberuntungan bagi kita,”katanya kepada padangmedia.com, Sabtu (30/6).
Menurut Anggota DPRD dari Fraksi PKS itu, panitia sudah melakukan persiapan mulai dari lapangan serta mensosialisasikan Liga Tiga PSSI Sumbar itu ke masyarakat agar ditonton banyak warga.
Untuk diketahui, Liga 3 merupakan kompetisi sepakbola tingkat ketiga dalam sistem liga sepak bola Indonesia.
Pada Senin (2/7) pukul 13.30-15.30 WIB dengan pertandingan antara PSKA Agam vs Linkos FC, pada pukul 15.30-17.00 WIB dengan pertandingan antara Solok FC vs PSP Padang.
Pada Senin (3/7) pukul 13.30-15.30 WIB dengan pertandingan antara PS Pasbar vs PSKA Agam, pada pukul 15.30-17.00 WIB dengan pertandingan antara Limkos FC vs Solok FC.
Sementara pada Kamis (5/7) pukul 13.30-15.30 WIB dengan pertandingan antara PSP Padang vs Linkos FC, pada pukul 15.30-17.00 WIB dengan pertandingan antara Solok FC vs PS Pasbar.
Pada Jumat (6/7) pukul 13.30-15.30 WIB dengan pertandingan antara PSKA Agam vs Solok FC, pada pukul 15.30-17.00 WIB dengan pertandingan antara PS Pasbar vs PSP Padang.
Pada Sabtu (7/7) pukul 13.30-15.30 WIB dengan pertandingan antara Linkos FC vs PS Pasbar, pada pukul 15.30-17.00 WIB dengan pertandingan antara PSP Padang vs PSKA Agam. (fajar)
Komentar