AGAM – Pemerintah Kabupaten Agam melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwsata (Disbudpar) bekerjasama dengan Dekranasda setempat akan menggelar ajang pemilihan Uda-Uni Duta Wisata tahun ini.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Agam, Hadi Suryadi di Lubuk Basung, Rabu (13/7) menyebutkan, pemilihan Uda-Uni Duta Wisata bertujuan untuk memajukan dunia pariwisata di daerah itu.
“Uda-Uni ini nantinya akan mempromosikan pariwisata Kabupaten Agam di berbagai event, baik itu lokal, maupun nasional,” kata dia.
Pemilihan Uda-Uni tersebut, katanya, juga merupakan salah satu langkah melestarikan budaya Minangkabau, karena pesertanya harus menguasai seluk beluk adat dan budaya Minangkabau.
“Selain itu juga dinilai kecerdasan di berbagai bidang serta berpenampilan menarik, karena yang terpilih akan selalu tampil di berbagai kegiatan dunia pariwisata,” ujarnya.
Bagi yang berminat untuk mengikuti ajang pemilihan Uda-Uni Kabupaten Agam itu jelasnya, dengan syarat yang harus dipenuhi diantaranya, WNI usia 18-24 tahun, belum menikah, memiliki KTP Kabupaten Agam atau surat keterangan domisili, tinggi uda minimum 170 cm, uni 165 cm.
Kemudian untuk persyaratan kelengkapan pendaftaran diantaranya, foto close up, foto samping kiri dan kanan, pas photo berwarna 4×6 dua lembar, photo copy KTP dan ijazah terakhir.
“Pemilihan Uda Uni Duta Wisata Kabupaten Agam ini akan diselenggarakan pada Selasa (19/7) hingga Kamis (21/7),”jelasnya.
Sementara itu, Ketua Dekranasda Kabuapten Agam Vita Indra Catri, mengatakan bagi putra dan putri Agam yang berminat dan memenuhi persyaratan pemilihan uda uni tersebut, berkas pendaftaran bisa diantarkan ke Kantor Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Agam, yang beralamat di Jl. Veteran No. 06 Padangbaru Lubuk Basung.
“Semoga melalui ajang pemilihan uda uni ini bisa menjadi kebanggaan bagi masyarakat Agam yang sudah memilih putra putri terbaik Agam yang nantinya akan memberikan kontribusi terhadap program pembangunan daerah terutama di bidang kepariwisataan,”pungkasnya. (fajar)