PASAMAN – Sebanyak 8 unit jembatan rusak, 3 di antaranya putus akibat banjir dan galodo di sejumlah lokasi, sejak Minggu (7/2). Banjir dan galodo terjadi di Lambak Kecamatan Mapattunggul Kabupaten Pasaman, Minggu (7/2) sekitar pukul 22.10 WIB.
Air bercampur lumpur masuk ke dalam 65 unit rumah warga dan satu unit mesjid. Tiga unit jembatan putus di Kecamatan Panti, serta 5 unit jembatan rusak di Kecamatan Mapattunggul Selatan.
Kepala BPBD Pasaman, Sayuti Pohan dan Camat Panti, Jon Wilmar ketika dikonfirmasi padangmedia.com, Senin (8/2) mengatakan air bercampur lumpur masih di dalam rumah warga.
“Saat ini, anggota BPBD dibantu masyarakat setempat masih berusaha membantu korban bencana. Isi rumah dievakuasi ke tempat yang aman” katanya.
Menurut Pohan, tidak ada korban jiwa dalam bencana galodo tersebut. Kerugian materi masih dilakukan pendataan oleh anggota. Bencana banjir terjadi diberbagai lokasi di Kabupaten Pasaman. (y)