PAYAKUMBUH – Sebanyak tiga ekor kuda milik Sawahlunto Stable Sumatera Barat mengikuti kejuaraan pacuan kuda Lebaran Cup IV di Gelanggang Kubu Gadang Payakumbuh digelar Minggu-Senin (3-4/7).
Pacuan kuda tersebut yang diselenggarakan Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) bersama anak Nagari Koto Nan Gadang. Tiga kuda tersebut adalah kuda Mahkota Kandi. Ratu Kandi dan Cahaya Kandi.
Ketua Sawahlunto Stable Asrijal menyatakan, ketiga kuda itu berpacu di kelasnya masing – masing. Untuk Mahkota Kandi di kelas E jarak 1.200 meter, Ratu Kandi Handicap pada hari pertama.
“Pada hari kedua Mahkota kandi berpacu di kelas E 1.000 meter, Cahaya Kandi di kelas pemula 1.200 meter dan Ratu Kandi di kelas bergengsi Lebaran cup jarak 1.600 Meter,” jelas Asrijal, Minggu (3/7).
Ketua Panitia Lebaran Cup IV Arif Malano menyatakan, alek pacuan kuda yang digelar kerjasama Pemerintah Kota Payakumbuh dan Limapuluh Kota bersama Pordasi dan anak Nagari Koto Nan Gadang itu digelar dua hari.
“Selain kuda dari kota dan kabupaten di Sumbar, juga diikuti kuda dari DKI Jakarta, Riau dan Sumatera Utara. Juga ada kelas tradisional dan lokal Payakumbuh-Limapuluh Kota, di antara race dan jarak tempuh kelas A, B, C dan D serta handicap,” jelas Arif.
Dia menambahkan, dengan digelarnya kejuaraan ini semakin meningkatkan gairah peternakan kuda di kota dan kabupaten Sumbar. Terlebih olahraga pacuan kuda sudah menjadi olahraga prestasi yang juga dilombakan pada PON di Jawa Barat lalu.
“Saat lebaran ini, iven ini sekaligus jadi ajang silaturrahmi antar pengurus Pordasi di ranah ini,” jelasnya. (tumpak)